Deuterium , merupakan sebuah konsep traktor multifungsi masa depan yang didesain oleh Prithu Paul. Menurut sang kreator, konsep ini diciptakan untuk digunakan pada sistem pertanian pada tahun 2020 yang akan datang.
Dengan menggunakan bahan bakar hidrogen, konsep traktor masa depan ini akan menjadi sebuah alat berat yang ramah lingkungan. Selain itu, ditanamkan pula Nano Solar Cells pada body surface panels untuk memanfaatkan energi matahari.
Konsep Deuterium dilengkapi juga dengan CPU on board, GPRS, lampu 360 derajat, Night Vision camera yang bisa digunakan dalam 24 jam, serta sensor pengontrol gerak yang akan berfungsi dalam mode autonomous farming dan juga beberapa fitur lainnya.
Dengan menggunakan traktor Deuterium ini, diharapkan para petani dimasa depan dapat bercocok tanam meskipun pada cuaca dan iklim yang keras. Lebih jelasnya tentang konsep traktor masa depan ini, anda bisa lihat langsung pada gambar di bawah ini!!!
Informasi dan gambar didapat dari : futuristicnews.com
Sumber